Farida, Anggota DPRD Kabupaten Kukar dari Fraksi Golkar Adakan Lomba Jalan Santai diikuti oleh 2.000 Peserta

0 1,658

 

Kukar, Tinta Rakyat – Dalam rangka memperingati HUT RI ke 77, anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) dari fraksi Golkar ibu Farida mengadakan jalan santai yang di ikuti sekitar 2000 peserta dari tiga kelurahan dan satu desa di Kabupaten Samboja. Sabtu (27/8/2022) lokasi acara di kelurahan karya merdeka Kecamatan Samboja, Kabupaten Kutai Kartanegara.

Kegiatan tersebut dibuka oleh Wakil Bupati Kukar H. Rendi Solihin, dan dihadiri oleh komandan batalyon kavileri 13 Satya lembusuana Mayor Kav Gunantyo Ady Wiryawan, Camat Samboja Burhan dan wakil DPRD Kukar Samsun.

Masyarakat sangat antusias mengikuti kegiatan tersebut. Karena pada acara itu banyak disediakan doorprize dan makanan gratis untuk warga yang mengikuti lomba.

Camat Samboja, Burhanudin mengapresiasi kegiatan yang diadakan oleh Farida salah seorang anggota DPRD Kabupaten Kukar Propinsi Kalimantan Timur.

“Kami dari Pemerintah Kecamatan Samboja sangat mengapresiasi dan berterima kasih kepada ibu Farida. Karena telah mengadakan kegiatan ini, sehingga masyarakat senang dan antusias mengikuti lomba,” ungkap Camat Burhanuddin.

Dikatakan, ibuk Farida yang menginisiasi kegiatan tersebut hingga berlangsungnya acara. Ia juga bekerjasama dengan piihak Pemerintah Kecamatan untuk kelancaran kegiatan jalan santai itu.

“Beliau juga mengikutsertakan pihak Pemerintah Kecamatan Samboja untuk kegiatan ini. Beliau juga mengarahkan langsung mulai dari Persiapan hadiah dan doorprize,” kata Burhanuddin.

Dalam kegiatan tersebut juga diadakan berbagai acara lomba dengan berbagai hadiah menarik.

Diketahui, acara yang dilakukan masih dalam rangkaian memeriahkan acara HUT RI yang ke 77 tahun dan juga dalam rangka menyemarakkan samboja Expo Nusantara. (Syaf)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More

Do NOT follow this link or you will be banned from the site!